Diantara bulan yang paling mulia di dalam islam ialah bulan ramadhan. Bulan ramadhan adalah bulan suci dalam agama Islam dimana umat Islam (Muslim) di seluruh dunia berpuasa dari terbit fajar hingga terbenam matahari.
Selain Ibadah puasa, bulan Ramadhan juga memiliki banyak fadhilat (keutamaan) yang telah di jelaskan dalam AlQuran dan Hadis. Ibadah yang telah dikerjakan di bulan suci Ramadhan, Allah s.w.t akan membalasnya sebanyak 70 kali ganda.
Maka umat Islam diseru supaya berebut-rebut melakukan amal kebaikan bersedekah, solat sunat dan membaca AlQuran pada bulan Ramadhan.
“Barang siapa yang pada bulan itu mendekatkan diri kepada Allah dengan suatu kebaikan, nilainya seperti orang yang melakukan perbuatan diwajibkan pada bulan lainya. Dan, barangsiapa yang melakukan suatu kewajiban pada bulan itu, nilainya sama dengan 70 kali lipat dari kewajiban yang dilakukannya pada bulan lainnya. Keutamaan Sedekah adalah sedekah pada bulan Ramadhan.” (HR. Bukhari-Muslim).
Berikut ini adalah beberapa Fadhilat Bulan Ramadhan:-
- Bulan Ramadhan adalah bulan yang dimana AlQuranul karim diturunkan. Oleh Kerana itu, membaca AlQuran selama bulan Ramadhan memiliki pahala yang lebih besar.
- Puasa di bulan Ramadhan merupakan salah satu dari lima rukun Islam dan memiliki banyak fadhilat, seperti menghapuskan dosa-dosa, meningkatkan ketakwaan, dan menguatkan jiwa serta fizikal.
- Beramal kebajikan di bulan Ramadhan memiliki pahala yang lebih besar. maka dari itu, banyak Umat Islam (Muslim) memberikan sedekah, membantu orang miskin, dan melakukan berbagai kegiatan sosial selama bulan Ramadhan.
- Selama di bulan ramadhan, Allah S.W.T membuka pintu-pintu rahmat dan ampunan serta mengampuni dosa-dosa hambaNya yang bertaubat dengan tulus.
- Malam Lailatul Qadr, yang jatuh pada salah satu malam di 10 terakhir bulan Ramadhan, memiliki nilai ibadah yang sangat tinggi. Di malam tersebut, pahala ibadah dihitung seperti ibadah selama 1000 bulan.
Dengan demikian, Bulan ramadhan adalah waktu yang sangat penting bagi Umat Islam untuk mendapatkan keutamaan dan mendekatkan diri kepada Allah swt.
Dengan demikian, Bulan ramadhan adalah waktu yang sangat penting bagi Umat Islam untuk mendapatkan keutamaan dan mendekatkan diri kepada Allah swt.